Pragaan, 27 September 2025 – Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam (KKG PAI) Kecamatan Pragaan menggelar kegiatan silaturahmi sekaligus pertemuan rutin dengan agenda pembahasan Deep Learning dalam Pendidikan Agama Islam (PAI). Kegiatan ini berlangsung pada hari Sabtu (27/09) bertempat di SDN Aeng Panas I, Kecamatan Pragaan, Sumenep.
Acara yang diikuti oleh para guru PAI SD se-Kecamatan Pragaan ini turut dihadiri oleh Pengawas Pendidikan Agama Islam (PAIS) serta Pengawas Sekolah. Kehadiran kedua unsur pengawas ini menunjukkan dukungan dan perhatian serius terhadap peningkatan mutu pembelajaran PAI di tingkat sekolah dasar.
Dalam sambutannya, Pengawas PAIS, M. Hadiri, menekankan pentingnya inovasi dan transformasi pembelajaran, salah satunya melalui pendekatan Deep Learning. Pendekatan ini mendorong peserta didik untuk memahami nilai-nilai agama secara mendalam dan aplikatif dalam kehidupan sehari-hari.
Sementara itu, Ketua KKG PAI Kecamatan Pragaan, Didik Midi Asnawi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen KKG dalam meningkatkan kapasitas dan kompetensi guru PAI.
Melalui kegiatan ini, diharapkan kualitas pendidikan agama Islam di wilayah Kecamatan Pragaan semakin meningkat, sejalan dengan tantangan dan perkembangan zaman.